February 16, 2018

[Book Review] In a Blue Moon - Ilana Tan

Judul: In a Blue Moon
Penulis: Ilana Tan
Genre: Romance
Halaman: 320 halaman
Tahun: April, 2015
ISBN: 9786020314624
Rate: ★★★☆☆




S i n o p s i s :

“Apakah kau masih membenciku?”
“Aku heran kau merasa perlu bertanya.”


Lucas Ford pertama kali bertemu dengan Sophie Wilson di bulan Desember pada tahun terakhir SMA-nya. Gadis itu membencinya. Lucas kembali bertemu dengan Sophie di bulan Desember sepuluh tahun kemudian di kota New York. Gadis itu masih membencinya. Masalah utamanya bukan itu—oh, bukan!—melainkan kenyataan bahwa gadis yang membencinya itu kini ditetapkan sebagai tunangan Lucas oleh kakeknya yang suka ikut campur.

Lucas mendekati Sophie bukan karena perintah kakeknya. Ia mendekati Sophie karena ingin mengubah pendapat Sophie tentang dirinya. Juga karena ia ingin Sophie menyukainya sebesar ia menyukai gadis itu. Dan, kadang-kadang—ini sangat jarang terjadi, tentu saja—kakeknya bisa mengambil keputusan yang sangat tepat.

❤❤❤

Ehm, siapa sih yang nggak kenal Ilana Tan? Minimal pasti tahu dan pernah baca salah satu karyanya. Ya, kan? Kan? Kan? Iya. Telat banget rasanya baru baca sekarang😅

Ekspetasiku sebelum baca buku ini tinggi banget, berharap bisa ngaduk2 emosi seperti Autumn in Paris, but . . . .
Yah, little bit disappointing me. Sebenarnya nggak ada masalah dengan storyline-nya yg ringan, gaya penulisannya juga tetep jadi favorit aku (yg meski nggak sreg sama ceritanya, aku tetep bisa namatin tanpa masalah). Aku geregetan sama karakternya yg cenderung nggak to the point, si Lucas Ford itu loh nggak tegas banget.
Feel dalam buku ini juga kurang, sedikit narasi dengan sekadar percakapan standar. Jadi berasa kurang 'hidup'.

Sederhana sih boleh dan sudah jadi ciri khas Ilana Tan. Tapi entah kenapa di sini 'kesederhanaan' itu benar-benar terasa sederhana. Buku ini bagiku seperti tanpa nyawa.