August 15, 2018

[Blog Tour] Remuk Redam - Christian Simamora - GIVEAWAY





GIVEAWAY timeee!!!!




Nah, part terakhir dari rangkaian Book Tour ini adalah GIVEAWAY. Syaratnya gampang aja kok....

  1. Like postingan ini di IG.
  2. Follow @twigora, @xsimamora, dan @sandra.bianca
  3. Repost/reshare banner ini dan sertakan hastag #SanBiRemukRedamGA - nggak perlu tag aku ya
  4. Follow blog-ku - follow button-nya ada di bagian kanan bawah. Ini opsional alias nggak wajib kok.
  5. Komen DONE di postingan IG dan tag 2 orang temanmu yang berminat.
  6. Tinggalkan komen kalian di kolom komentar postingan ini dengan format nama, usia, domisili. Sertakan juga alasan kalian pengin baca buku ini.
  7. Terakhir, silakan menunggu pengumuman. Maksimal 3 hari setelah closed yak! Semoga beruntung! ❤❤


Luc is waiting for y'all....

12 comments:

  1. Nur Reti Jiwani/24/Jakarta Selatan/Beberapa kali aku sempat lirik-lirik bukunya XSimamora, tapi cuma sampe lirikan aja, ku belum pernah baca. Nah, belakangan baca review temen2 bookstagram bertebaran tentang remuk redam ini. Ku jadi mau coba. Semoga ini yang pertama :)

    ReplyDelete
  2. Nama : Heni Susanti
    Usia : 27 tahun
    Domisili : Pati - Jawa Tengah

    Alasan pertama aku mau baca buku ini tentu saja karena ini karya Bang Ino yang membuatku jatuh cinta pada tulisannya sejak baca Meet Lame. Dan aku selalu menikmati karya-karya Bang Ino. Selain itu aku makin pengen baca setelah banyak review bagus tentang novel ini karena kemampuan Bang Ino menjelaskan tentang dunia Luc dan Olivia dengan baik, unsur komedinya dan tentu saja love line-nya. Lalu setelah baca ask author di postingan Kak Bee kemarin dan Bang Ino justru bilang novel ini 'Tipu-tipu' aku jadi mikir apa maksudnya, yang pastinya hanya bisa aku pahami setelah membaca novel ini.

    Terima kasih.

    ReplyDelete
  3. Maulidi Zikri Nur | 17 | Tembilahan Hulu, Riau | Alasan aku pengen buku ini karena buku ini merupakan merupakan book wishlist aku yang belum kebeli sampai sekarang. Aku kepengen beli buku ini karena kemarin pernah baca blurb nya dan yang membuat aku penasaran itu adalah "Bagaimana caranya jatuh cinta tapi tidak boleh mencintai?" Itu yang membuat aku kepengen banget punya buku ini

    ReplyDelete
  4. Nama: Desita Wahyuningtias
    Usia: 21 tahun
    Domisili: Surakarta

    Beberapa minggu belakangan aku teracuni tulisan-tulisannya Bang Ino (paling suka sama detail pekerjaan tokoh-tokohnya yang dikupas rinci *its amazing), jadi sekarang lagi gencar-gencarnya mulai ngumpulin yang otomatis melirik Remuk Redam juga, secara siapa sih yang gak mau disuapin (dimudahkan dalam sesuatu yang diinginkan). Kan lumayan lembar uang yang lain bisa buat jajan karya lainnya, hehe. Dan tentu saja disulut racun-racun para host blogtour termasuk Kak Sandra. Kan aku juga mau jatuh cinta sama Luc *pasang senyum licik.

    Psssttt! Aku sudah nyiapin kipas lho Kak ;)
    -kipas milik tante yang terakuisisi-

    ReplyDelete
  5. Nama : Citra Oktafiani
    Usia : 18 tahun
    Domisili : Kalimantan Barat

    Aku suka dengan judulnya, ''Remuk Redam''. Unik dan menarik.. Jujur, aku baru kenal sama buku ini dari Giveaway yang diadakan kak sandra, tapi ntah kenapa aku lansung suka dengan cover dan blurb nya, seolah-olah novel Remuk Redam ini punya magnet dan mantra yang menarik aku untuk memiliki dan membaca dirinya... aku sengaja tidak baca review dari para reviewers, karna aku mau lansung baca seluruh isi novel ini. Alasan lain aku pengen baca novel ini: karna dari kecil aku hobi banget membaca buku cerita, jadi sekarang ini aku pengen mengoleksi banyak buku novel dari penulis-penulis hebat dan berbakat :D

    Terimakasih sudah mengadakan Giveaway ini kak ^-^

    ReplyDelete
  6. Nama : Sofhy Haisyah
    Usia : 24 tahun
    Domisili : Makassar

    Sebagai penikmat fiksi bergenre romance nyerempet hot, emang udah wajib sih menurutku buat baca karya Christian Simamora.. Gambaran tokoh prianya menggoda, bikin klepek-klepek, dan mengundang imajinasi "andai saja aku yang jadi tokoh ceweknya", dimana aku tahu dari beberapa serial #JBoyfriend yang aku punya..

    Belum lagi, novel Christian Simamora biasanya ada sentuhan uniknya.. Seperti : word of the day dan gift paperdoll (di serial #JBoyfriend).. Jadinya mengundang penasaran, uniknya novel ini apa saja? Selain, covernya yang udah kayak sisik ular.. Aku berimajinasi, ide sampul sisik ular gambaran kisah si Luc dan Olivia yang menjadi ending "tipu-tipu" dari review novel ini.. Dasar ular, tapi ularnya siapa? 😞

    Semoga berkesempatan menang dan tahu jawabannya..😃

    ReplyDelete
  7. Nama : Cinthya
    Usia : 15 tahun
    Domisili : Tangerang

    Alasannya karena novel itu duniaku. aku suka banget baca buku apalagi novel. aku mau nambah wawasan aku tentang membaca. aku mau nambah koleksi novelku biar aku lebih baik lagi kedepannya dalam membaca. aku juga penasaran dengan ceritanya. semoga aku menang, mau tau banget isi ceritanya❤🙏

    ReplyDelete
  8. Nama : Yuniasih
    Usia : 29 Tahun
    Domisili : Bandung

    Pengen nambah koleksi pribadi dengan buku fisik Bang Simamora, karena kalau numpang baca online bisa cuma kan nggak bisa dimiliki bukunya.

    ReplyDelete
  9. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nama: Bunga Nur Hilaliah
      Umur: 17 Tahun
      Domisili: Banjarmasin

      Pertama kali liat cover saya langsung jatuh cinta, ditambah judul buku yang sangat menarik "Remuk Redam" apalagi pas baca blurbnya:
      Jatuh cintalah...
      Tapi jangan sampai kau mencintainya.


      Eh beneran saya penasaran, jatuh cinta? Tapi jangan sampai kau mencintainya? Wahh apa itu maksudnya 😆😆😆

      Trus pas baca reviewnya kakak, alhasil saya tambah penasaran sama bukunya. Pengen baca bukunya tapi belum ada rezeki 😅 eh trus ada GAnya ikutan dehh kali aja beruntung, aamiin 😂

      Delete
  10. Nama : Noedy
    Umur : 21 tahun
    Domisili : Surabaya

    Karena aku suka novel young-adult dan udah banyak reviewer yg baca buku ini jadi aku makin penasaran sama isi bukunya.

    ReplyDelete
  11. -CLOSED-
    Pemenang dapat dilihat langsung di story ig ku ya. Terima kasih atas partisipasinya :)

    With love,
    Sandra Bianca x

    ReplyDelete